Kamis, 24 Maret 2011

soal dan pembahasan (latihan soal)


  1. Sumber arkeologi berperan penting untuk penyelidikan peristiwa sejarah. Benda-benda itu antara lain, kecuali…

a. Candi
d. Dokumen
b. Kapak Genggam
e. Sarkofagus
c. Nekara

Jawaban E
Arkeologi adalah benda peninggalan manusia yang berupa peralatan, baik senjata maupun peralatan rumah tangga. Dokumen bukan merupakan benda arkeologi.
  1. Kepercayaan zaman pra sejarah bahwa suatu benda mempunyai kekuatan ghoib disebut…
a. Politheisme
d. Animisme
b. Monotheisme
e. Dinamisme
c. Atheisme

Jawaban B
Animisme adalah kepercayaan kepada kekuatan roh nenek moyang
Atheisme adalah paham yang tidak mengenal atau mengakui adanya Tuhan
Dinamisme adalah kepercayaan yang mengakui adanya kekuatan ghoib pada suatu benda. Kepercayaan ini masih bertahan sampai sekarang
  1. Pecahnya ajaran Budha menjadi dua disebabkan oleh…
a. Pertikaian para pemuka agama
d. Keinginan untuk berperang
b. Untuk memperluas pengikut
e.  Menyaingi pekembangan ajaran lain
c. Adanya perbedaan penafsiran

Jawaban C
Perbedaan penafsiran tentang tugas umat Budha bagi diri sendiri dan orang lain. Budha Hinayana bersidat eksklusif atau tertutup. Sedangkan Budha Mahayana lebih inklusif atau terbuka atau universal
  1. Dalam kepercayaan Hindu, seorang akan lepas dari samsara setelah mendapat kebahagiaan. Hal tersebut dikenal sebagai…
a. Reinkarnasi
d. Mahayana
b. Bodhi
e. Moksa
c. Nirwana

Jawaban E
Moksa berarti lepasnya seseorang dari segala penderitaan, yang berarti lepas dari lingkar Reinkarnasi
  1. Agama Budha diajarkan pertama kali oleh putra Raja Kosala, Sudhadana di Kapilawastu yang bernama…
a. Budha Carita
d. Sidharta Gautama
b. Theravoda
e. Trimurti
c. Budha Mahaguru

Jawaban D
Sidharta Gautama adalah Pangeran yang berkasta Ksatria
  1. Aliran agama Budha yang memperbolehkan setiap orang untuk menjadi Sanggha adalah…
A. Dewa Siwa
D. Hinayana
B. Siwa Budha
E. Mahayana
C. Tantrayana

Jawaban E
Aliran Budha Mahayana melambangkan  ajaran Budha sebagai kereta besar yang bermana sifat terbuka. Penganut aliran ini mengejar pembebasan diri sendiri dan juga mempunyai misi pembebasan bagi orang lain. Oleh karena itu pada aliran Mahayana setiap orang berhak menjadi Sanggha sejauh sanggup menjalankan ajaran dan petunjuk Sang Budha.
  1. Airlangga berhasil meloloskan diri saat terjadi peristiwa Pralaya. Saat itu Airlangga didampingi oleh pengawal setianya yang bernama…
a. Narottama
d. Mahendradatta
b. Dharmawangsa
e. Pu Sindok
c. Pu Barada

Jawaban A
Dalam pelariannya, Airlangga berhasil membangun kembali dinasti Isyana, yang kemudian hari melahirkan kerajaan Kediri
  1. Yang dimaksud dengan Swarloka adalah…
a. Bagian kaki candi
d. Bagian tubuh candi
b. Bagian atap candi
e. Bagian samping candi
c. Bagian depan candi

Jawaban B
Candi merupakan symbol cosmos atau alam yang memiliki tiga bagian, yaitu:
Kaki candi (Bhurloka) yang menyimbolkan dunia fana atau alam bawah tempat manusia  biasa
Tubuh candi (Bhurvaloka) yang menyimbolkan alam kubur atau alam antara yang menghubungkan manusia yang meninggal dalam keadaan suci dengan alam dewa
Atap candi (Avarloka) yaitu symbol alam baka tempat bersemayam para dewa
  1. Raja Majapahit yang disebuat sebagai pemerintahan Kala Gemet adalah…
a. Jayanegara
d. Kusumawardhani
b. Kertajaya
e. Wirabhumi
c. R. Wijaya

Jawaban A
Jayanegara tidak cakap dalam memerintah. Hobinya main perempuan dan sabung ayam telah melemahkan pertahanan Majapahit. Kologemet artinya lemah dan jahat, merupakan julukan yang diberikan oleh rakyat majapahit yang tidak suka dengan pemerintahannya.
  1. Raja Singasari yang meninggal tanpa dibunuh adalah…
a. Ken Arok
d. Wisnuwardana
b. Anusopati
e. Kertanegara
c. Tohjaya

Jawaban D
Ken Arok dibunuh oleh Anusopati. Anusopati dibunuh oleh Tohjaya. Tohjaya dibunuh oleh Ranggawuni (Wisnuwardhana). Wisnuwardhana menyerahkan tahtanya kepada Kertanegara. Kertanegara dibunuh Jayakatwang (Kediri)
  1. Malaka mencapai puncak kejayaan pada masa pemerintahan…
a. Sultan Iskandar Muda
d. Sultan Alaudin
b. Sultan Mansyur Syah
e. Sultan Ali Mughayat
c. Sultan Alaudin

Jawaban B
Sultan Iskandar Muda adalah raja terbesar dari kerajaan Aceh
  1. Bulan Rabiul Awal dan Dzulhijjah, di Indonesia setelah berakulturasi menjadi…
a. Ruwah dan Rayagung
d. Ruwah dan Mulud
b. Ba’da Mulud dan Rayagung
e. Mulud dan Rayagung
c. Wage dan Pahing

Jawaban D
-Sudah jelas-
  1. Bukti adanya masyarakat Islam di bekas ibukota Majapahit adalah dengan ditemukannya…
A. Sumpah Palapa
D. Candi Bajang Ratu
B. Situs Trowulan
E. Candi Waringin Lawang
C. Candi Brahu

Jawaban B
Kompleks makam Islam  Trowulan berangka tahun 1369-1611, pada saat itu Majapahit masih berkuasa dengan ibukotanya di wilayah Trowulan.
  1. Kerajaan bercorak Islam yang mendasarkan pada potensi ekonomi di bidang Maritim antara lain, kecuali…
a. Pajang
d. Sunda
b. Samudra Pasai
e. Banten
c. Demak

Jawaban A
Pajang mendasarkan potensi ekonminya pada bidang agraris dan perdagangan, mengingat pusat kekuasaannya yang berada di pelosok/ (bukan daerah pantai)
  1. Pusat perdagangan Islam pertama di Indonesia dan mempunyaio pengaruh yang besar bagi kegiatan Islam adalah…
a. Sriwijaya
d. Sunda
b. Malaka
e. Banten
c. Portugis

Jawaban B
Malaka terletak sangat strategis dalam pelayaran dan perdagangan internasional, yaitu di semenanjung Malaya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar